SERANG, BANTEN – Erich Rante Pasenggong dan Ringkot Sihotang mengawali kebangkatan Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) di Kota Serang, setelah terpilih sebagai Ketua dan Sekretaris Cabang periode 2022-2025 pada Konperensi Cabang DPC GAMKI Serang, pada Sabtu 18 Juni 2022 di Aula GSJA Kopassus Serang, Banten.
Erich dan Ringkot dilantik oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (DPP GAMKI) Bidang Organisasi dan Keanggotaan Alan Christian Singkali dan Ketua DPP Bidang Hubungan Gereja dan Lembaga Keumatan Andriyas Tuhenay disaksikan beberapa DPP GAMKI yang juga Anggota Carateker DPD Banten di Aula GSJA Kopassus Serang, Banten.
Acara berjalan lancar dengan renungan khotbah oleh Pendeta Herri LS Engka.
“Harapan kami GAMKI menyatakan kasihNya kepada siapa saja yang bisa bekerja sama, berharap GAMKI juga menjadi panutan kepada semua mahasiswa dan bahkan masyrakat yang lebih luas,” kata Ketua Pelaksana Konpercab dan salah satu caretaker DPD Banten Jimmy
Harapan ketua Erich untuk Gamki kota serang diharapkan
“Kami siap bersinergi dan berkalobarasi baik dgn pemerintah maupun dengan segenap element masyarakat agar dapat memberi dampak positif dalam mengawal pembangunan dan tentunya berdampak ke masyarakat,” kata Erich.
“Uuntuk bukti yang nyata kita harus jadi teladan, baik dalam perkataan tingkah laku dalam kasih dan kesetiaan di gereja dan masyarakat pada umumnya,” tambah Ringkot.